Berbicara di Depan Mic Tidak Mudah

Posted by kampoeng pintar on 20.30 with No comments
MAGELANG. Kehadiran Suara Kampung Pintar FM (SKP FM) di esa Sambak memang membawa banyak manfaat bagi warga. Salah satunya adalah menjadi sarana untuk belajar berbicara di depan publik.

Banyak orang menyangka menjadi penyiar itu mudah, cukup dengan cuap-cuap di depan mic dan jadilah penyiar. Namun ternyata tidak segampang itu, banyak hal yang harus diperhatikan ketika menjadi penyiar, seperti menjaga intonasi, memperhatikan kapasitas pendengar, hingga etika berbicara.
Namun untuk menjadi penyiar di SKP FM aturannya tidak seketat sebagaimana radio-radio komersil.
“Semua orang bisa jadi penyiar di sini,” kata Antok, salah satu pengurus radio. “SKPFM kan tempat belajar untuk semua, jadi siapa pun yang bisa berbicara silakan siaran,“ imbuhnya.

Banyak warga yang antusias untuk coba-coba jadi penyiar, salah satunya adalah Rohim (20). Menurutnya berbicara di depan mic itu tidak semudah yang ia bayangkan di awal. Saat pertama kali siaran, Rohim berbicara dengan terbata-bata, bahkan ia sempat kehabisan kalimat untuk diucapkan dan operator segera membantunya dengan memutar lagu.

“Wah…ndredeg aku, dadine omonganku mocat-macet!” ungkapnya.
Keterbukaan SKP FM untuk menerima siapapun menjadi penyiar merupakan salah satu langkah yang ditempuh SKP FM untuk konsisten di jalur pendidikan bagi warga desa.
“Di desa kami banyak remaja yang tidak berani berbicara di depan umum, hal seperti ini tentu sangat kontra-produktif dengan semangat kritisisme,“ ungkap Sa’da salah seorang guru SMP yang juga pengurus SKP FM.

“Dengan belajar menjadi penyiar otomatis kelak mereka akan terbiasa untuk berbicara di depan umum, tidak ada lagi minder ataupun gemetar ketika berbicara “ imbuhnya.
Selain sedang menjaring sebanyak-banyaknya warga untuk terlibat menjadi penyiar, SKP FM kini sedang menyiapkan program pelatihan jurnalistik untuk warga. Hal ini dilakukan untuk lebih memasyarakatkan budaya membaca dan menulis di kalangan warga Desa Sambak (Amr-SKP FM)


Categories: